Diklat Dasar SAR Hidayatullah DKI Jakarta Lahirkan SDM Unggul


JAKARTA - Ketua Dewan Pengurus Wilayah Hidayatullah DKI Jakarta, Ust Muhammad Isnaini, mengatakan gelaran Pendidikan dan Latihan (Diklat) Dasar yang digelar SAR Hidayatullah diharapkan akan melahirkan lebih banyak sumber daya manusia relawan yang unggul, terampil dan andal di setiap medan bencana.

"Akan kita upayakan untuk Diklat SAR Hidayatullah di DKI Jakarta digelar secara berkelanjutan dalam menghadirkan SDM yang cakap dan tanggap dalam merespon kebutuhan ummat saat terjadi musibah atau bencana alam,'" kata Isnaini. 

Hal tersebut disampaikan beliau dalam sambutan pembukaan Diklat Dasar SAR Hidayatullah yang digelar di Gedung Pusat Dakwah Hidayatullah Jakarta, Ahad (20/6/2021). 

Isnaini mengatakan, SAR Hidayatullah memiliki keunikannya tersendiri, yang, hal itu, menurutnya, harus terus dilazimkan sehingga bisa diteladani dan mengalirkan kebaikan juga kepada yang lainnya. 

"Keunikan SAR Hidayatullah adalah pendidikan pertama bagi personel SAR Hidayatullah adalah menjaga ibadahnya," katanya.


Dia pun menyampaikan harapannya layanan bantuan SAR Hidayatullah DKI Jakarta dapat menjangkau lebij banyak titik dan orang orang yang membutuhkan. Seiring dengan itu, kedepannya akan dikuatkan terus sinergi dengan berbagai elemen umat dalam rangka memantapkan kerja kerja kerelawanan ini. 

"Sebagai sebuah ikhtiar awal membangun aliansi dan sinergi, akan kita bangun aliansi dan sinergi dengan elemen umat untuk bersama sama dalam memberikan layanan sosial keumatan seperti dengan Baznas," tukasnya. 

Pembukaan Diklat Dasar SAR Hidayatullah tampak hadir Koordinator Baznas Bazis Tanggap Bencana dan Layanan Akrif Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta, Pak Yudiman.  

Acara ini turut dihadiri juga oleh Kak Supriyadi, Wakil Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Bidang Pembinaan Anggota Muda, Sekretaris DPW Hidayatullah DKI Jakarta Suhardi Sukiman, Ketua Umum SAR Hidayatullah Irwan Harun, Ketua Umum PP Pengurus Pusat Hidayatullah Imam Nawawi didampingi Sekjen Mazlis B. Mustafa dan instruktur. (ybh/hio)

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *