Sekertaris DPW Hidayatullah Jakarta: Mari Jadikan Indonesia Pemasok Halal di Dunia



GARDAKOTA -- Sekertaris Dewan Pengurus Wilayah Hidayatullah DKI Jakarta, Suhardi mengatakan pentingnya umat Islam untuk melakukan kolaborasi bersama sehingga dapat menjadikan Indonesia sebagai pemasok halal terbesar di Dunia. 

"Tentunya dengan jumlah umat Islam yang sangat banyak di Indonesia menjadi potensi yang sangat besar untuk Indonesia menjadi pemasok produk halal terbesar di dunia, maka penting rasanya untuk kita bersama melakukan kolaborasi agar tujuan itu bisa dicapai" ucap Suhardi yang juga merupakan wakil ketua Komite Pemberdayaan Desa, Pesantren dan Pembina Usaha Mikro Pengurus Pusat MES saat ditemui pada penggelaran Silaturahmi Nasional Masyarakat Ekonomi Syariah di Jakarta (8/10).

Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) menggelar silaturahmi nasional (Silatnas) 2022 dengan tema “memperkuat kolaborasi untuk akselarasi ekonomi Syariah yang kontributif” di Jakarta. 

Suhardi juga menjelaskan bahwa semua pihak harus secara sadar turut ikut mewujudkan harapan bersama menjadikan Indonesia pemasok produk halal terbesar di Indonesia.

"Tentunya Indonesia harus menjadi pemain global produk halal dunia, maka pentingnya kolaborasi banyak pihak baik itu masyarakat, UMKM, Pesantren hingga pemerintah". Jelasnya.

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *